Cara Menghaluskan Kulit Telapak Kaki dan Tangan

Kulit tangan dan kaki yang kasar terkadang membuat kita menjadi tidak percaya diri. Maka dari itu tidak heran apabila banyak orang yang mencari cara menghaluskan kulit telapak kaki dan tangan mereka. Mulai dari menggunakan obat-obat yang dibeli di apotik hingga sampai ada yang mencoba menggunakan bahan-bahan alami rumahan.

Sebelum kita membahas bagaimana cara menghaluskan kulit telapak kaki dan tangan maka ada baiknya Anda menyimak terlebih dahulu apa saja hal-hal umum yang dapat menyebabkan kulit tangan dan kaki menjadi kasar, kering, pecah-pecah dan mengelupas.

Cara Menghaluskan Kulit Telapak Kaki dan Tangan


Yuk kita simak saja langsung dibawah ini !

Penyebab Kulit Kaki dan Tangan Kasar


1. Deterjen
Salah satu penyebab umum kenapa kulit tangan mengelupas dan kasar biasanya adalah karena akibat penggunaan deterjen. Banyak sekali ibu-ibu rumah tangga sebenarnya mengeluhkan hal ini. Tangan mereka yang dulunya halus, kemudian berubah menjadi kasar dan mudah mengelupas setelah mencuci memakai deterjen. Namun tidak semua deterjen bikin kulit tangan kita kasar lho, jadi Anda harus pintar-pintar memilih ya moms

2. Lantai Rumah
Entah mengapa saya kepikiran hal ini. Anda boleh percaya, juga tidak tetapi memang seperti itulah faktanya bahwa lantai rumah keramik juga bisa membuat kulit kaki menjadi kering dan kasar. Maka dari itu sangat disarankan untuk memakai sandal saja ketika menginjak lantai keramik. Tidak ada salahnya kan memakai sandal khusus untuk dirumah !

3. Terlalu Sering Kena Air
Sebagai ibu rumah tangga sudah pasti selalu sibuk dengan urusan dapur, baik itu memasak hingga bahkan mencuci. Apalagi masih memiliki anak kecil maka sudah pasti akan sangat sering mencuci karena banyaknya pakaian yang kotor. Nah, ternyata kegiatan mencuci ini bisa membuat kaki kita terus-terusan terkena air. Hal ini bisa berdampak buruk buat kulit kaki maupun tangan kita.

4. Jarang Memakai Alas Kaki
Kebiasaan seperti ini bisa menyebabkan kulit kaki menjadi kasar dan pecah-pecah. Apabila terus-terusan melakukan aktivitas di luar rumah tanpa menggunakan alas kaki maka jangan heran apabila nanti kulit kaki Anda akan berlubang-lubang atau biasa dikenal oleh masyarakat kita kaki tritipan.

5. Aktivitas Tertentu
Setiap orang tentunya punya aktivitas yang berbeda-beda. Nah, aktivitas tertentu yang kita lakukan setiap hari, terutama yang melakukan aktivitas berat mengandalkan tangan seperti mengangkat beban-beban berat juga bisa menjadi penyebab kulit tangan menjadi kasar.

6. Kekurangan Nutrisi
Penyebab kulit tangan dan kaki kasar, kering dan pecah-pecah juga bisa dikarenakan akibat kekurangan nutrisi. Maka dari itu perbanyakan mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin C dan E untuk menjaga kecantikan kulit tangan dan kaki Anda. Kurangi mengkonsumsi junkfood atau jeroan

7. Genetik
Kemudian faktor penyebab yang terakhir yaitu karena faktor genetik. Biasanya apabila disebabkan akibat faktor genetik maka akan sulit untuk diobati. Jadi, coba cek terlebih dahulu apakah ibu dan bapakmu juga memiliki kulit tangan dan kaki yang kasar.

Cara Menghaluskan Kulit Telapak Kaki dan Tangan


Cara Menghaluskan Kulit Tangan
  1. Gunakan sabun yang memiliki kandungan pelembab yang cukup tinggi, kemudian cucilah tangan Anda menggunakan sabun tersebut setiap selesai beraktivitas di luar rumah
  2. Sebisa mungkin hindari kontak langsung atau memegang deterjen. Cobalah untuk memakai sarung tangan untuk memnimalisir agar tidak kontak langsung dengan deterjen.
  3. Kemudian cobalah rutin untuk merendam tangan kedalam ai hangat yang sudah di teteskan minyak almond. Lakukan selama 10 menit, lalu keringkan tangan Anda
  4. Ketika hendak tidur, jangan lupa untuk mengoleskan minyak zaitun pada tangan. Lakukan hal ini setiap malam
  5. Terakhir, biasakan untuk selalu menggunakan lotion untuk melembabkan kulit tangan setiap selesai mandi.


Cara Menghaluskan Kulit Kaki
  1. Jangan memakai sepatu yang sempit, hal ini sangat tidak bagus untuk kulit telapak kaki Anda
  2. Kemudian rajin-rajinlah melakukan perawatan kaki. Rendam kaki Anda kedalam air hangat yang sudah dicampur dengan potongan lemon, garam dan minyak esensial
  3. Hal ini bertujuan untuk melembutkan tumit kaki yang kasar serta mengurangi kotoran pada kaki
  4. Gosok-gosok kaki Anda dengan menggunakan batu apung, lakukan dengan gerakan melingkar
  5. Batu apung akan membantu menghaluskan kulit kaki Anda dan menghindari iritasi
  6. Terakhir, oleskan telapak kaki Anda dengan lotion setiap selesai mandi. Pilih lotion yang mengandung AHA (Alpha Hydroxy Acid) atau oleskan petroleum jelly. Setelah itu bungkus kaki Anda dengan kaos kaki untuk mempertahankan agar kulit kaki tetap lembab.



Itulah trik dan tips yang cukup ampuh bagaimana cara menghaluskan kulit telapak kaki dan tangan. Semoga tulisan ini bermanfaat buat kita semua, jika berkenan silahkan di share !

Share this :

Previous
Next Post »