Cara Agar Setelah Melahirkan Tidak Gemuk

Pasca melahirkan biasanya tubuh wanita akan menjadi gemuk. Hal ini menjadi momok menakutkan tersendiri bagi kebanyakan wanita, terutama bagi mereka yang pada saat ini sedang hamil. Mereka akan melakukan berbagai cara demi bisa mengembalikan bentuk tubuhnya seperti pada saat sebelum hamil. Bahkan tak jarang, ada beberapa wanita yang langsung menerapkan diet ketat untuk menurunkan berat badan sehabis mereka melahirkan.

Tubuh yang gemuk pasca melahirkan membuat wanita menjadi kurang percaya diri. Mereka takut jika hal ini akan mengganggu penampilan dan membuat sang suami menjadi berpaling. Padahal hal itu hanya perasaan mereka saja, karena memang setiap wanita yang habis melahirkan sudah pasti akan mengalami kenaikan berat badan. Hal tersebut merupakan sesuatu yang wajar sehingga Anda tidak perlu khawatir secara berlebihan.

Khawatir yang berlebihan malah justru akan membuat Anda rentan mengalami stres. Tentu saja kondisi ini sangat tidak baik untuk kesehatan Anda dan bayi Anda. Maka dari itu santai saja, sambil mengikuti tips dibawah ini. Mudah-mudahan dengan menerapkan tips ini bisa membantu Anda agar tidak menjadi gemuk sehabis melahirkan. 

cara cepat kurus setelah melahirkan


Yuk langsung saja simak selengkapnya dibawah ini !

1. Berikan ASI Ekslusif

Pastikan bahwa Anda memberikan ASI eksklusif buat dedek bayi. Selain lebih sehat untuk di bayi, juga bermanfaat buat sang ibu lho. Dengan menyusui si bayi maka hal itu sudah sangat membantu untuk mengurangi timbunan lemak pada tubuh Anda.

2. Mengurus Bayi Sendiri

Persalinan normal akan membuat sang ibu lebih cepat pulih, berbeda halnya jika memang sang ibu melahirkan dengan cara cesar maka membutuhkan waktu lama untuk istirahat. Nah, bagi para wanita yang melahirkan secara normal maka jangan menjadi manja. Ada baiknya Anda mengurus sendiri atau mengasuh sendiri si bayi. Tidak perlu menggaji asisten baby sitter untuk mengurus bayi Anda.

Selain mempererat hubungan antara ibu dan anak, mengurus bayi sendiri juga bermanfaat buat menurunkan berat badan Anda. Anda dipastikan akan lebih banyak bergerak untuk mengurus si bayi mulai dari memandikan, mengganti popok, menggendong hingga menyusui bayi. Anggap saja mengurus bayi sendiri sebagai pengganti olahraga buat Anda

3. Melakukan Peregangan atau Streaching

Di sela-sela kesibukan Anda mengurus bayi maka cobalah curi-curi waktu untuk melakukan peregangan atau streaching. Hal ini bertujuan agar tubuh menjadi lebih rileks serta menurunkan berat badan sehabis melahirkan. Selain itu, Anda juga bisa melakukan yoga selama 5-10 menit untuk meredakan stres.

4. Berenang

Sekali-sekali cobalah untuk pergi berenang. Carilah tempat berenang yang cukup dekat dari rumah Anda, sehingga Anda dapat berenang sambil berekreasi bersama keluarga. Sangat penting untuk mengajak keluarga karena nanti ketika kamu akan berenang ada yang menjaga bayi Anda.

5. Minum Jamu

Ada jamu khusus untuk wanita sehabis melahirkan, konon katanya jamu tersebut mampu membantu membuat kita menjadi kurus dengan cepat setelah melahirkan. Nah, Anda bisa mengkonsumsi jamu tersebut.

6. Memakai Stagen

Kemudian jangan lupa juga memakai stagen setelah melahirkan. Manfaatnya yaitu membantu menjaga agar perut kita tidak melar dan bisa langsing dengan cepat pasca melahirkan.

7. Konsumsi Air Putih

Kemudian untuk yang terakhir yaitu jangan lupa untuk selalu mengkonsumsi air putih secara cukup setiap hari. Air putih akan membantu Anda terhindar dari dehidrasi dan menghindari Anda dari sembelit.


Itulah sedikit tips bagaimana cara agar tidak gemuk setelah melahirkan. Namun yang paling penting sebenarnya bukanlah berat badan, pastikan bahwa Anda tetap sehat. Karena percuma saja apabila Anda langsing tetapi kebutuhan asupan vitamin harian tidak terpenuhi. Hal ini tentu saja akan berdampak buruk buat Anda dan si bayi. So, jadilah wanita yang cerdas !

Share this :

Previous
Next Post »