Manfaat Luar Biasa Dari Buah Aprikot Untuk Kesehatan Tubuh Kita

Buah aprikot disebut-sebut sebagai buah “ajaib” yang memiliki manfaat luar biasa untuk kesehatan tubuh manusia. Namun karena buah yang satu ini kurang populer di Indonesia maka tidak banyak orang yang mengetahui akan manfaat buah aprikot. Bahkan jika boleh jujur, mungkin ada banyak orang yang tidak mengetahui bagaimana bentuk dari buah aprikot ini sendiri.

Sulit untuk memastikan darimana asal mula tanaman yang satu ini. Banyak orang beranggapan bahwa tanaman aprikot berasal dari sebelah utara dan barat daratan China. Namun beberapa orang lagi ada yang mengatakan jika tanaman aprikot berasal Asia Tengah. Bahkan ada juga yang menyebut, tanaman aprikot berasal dari Korea Selatan dan Jepang. Entah mana yang benar, namun satu hal yang pasti yaitu tanaman aprikot sudah dibudidayakan sejak zaman prasejarah.

Manfaat Buah Aprikot


Seiring dengan berkembangnya zaman, kini tanaman aprikot sudah menyebar keseluruh dunia. Di Indonesia sendiri sudah ada orang menanam tanaman aprikot. Bahkan kita bisa membeli buah aprikot di supermarket atau di tempat orang yang berdagang buah. Untuk harganya sendiri tentu saja berbeda-beda, ada yang menjual buah aprikot dengan harga murah meriah dan ada juga yang menjual buah aprikot dengan harga mahal.

Nah baiklah, pada kesempatan kali ini kita akan membahas apa saja manfaat buah aprikot untuk kesehatan tubuh kita. Manfaatnya sangat luar biasa untuk kesehatan tubuh kita, jadi Anda mesti wajib baca ini.

Manfaat Buah Aprikot Bagi Kesehatan


1. Mengobati Anemia
Anemia adalah penyakit akibat kekurangan darah. Biasanya orang yang mengalami anemia, akan terlihat lemah, letih, lesu dan pucat. Biasanya kebanyakan dari kita mengkonsumsi daging kambing untuk mengatasi masalah anemia. Cara ini memang terbilang sangat ampuh, namun tidak ada salahnya jika sesekali Anda mencoba mengkonsumsi buah aprikot.

Buah aprikot mengandung zat besi dan tembaga yang sangat bagus untuk tubuh kita. Dengan mengkonsumsi buah aprikot ini maka anemia Anda bisa sembuh.

2. Mengobati Asma
Untuk kamu yang punya penyakit asma maka juga bisa mengkonsumsi buah aprikot. Namun buah aprikot yang bagus untuk mengatasi sakit asma adalah buah aprikot kering. Anda bisa dengan mudah menemukannya di supermarket atau jika tidak mau repot-repot maka bisa membeli aprikot kering di marketplace seperti shoppe, tokopedia atau bukalapak. Biasanya nanti pada kemasan aka nada petunjuk cara pemakaiannya

3. Menjaga Kesehatan Mata
Buat kamu yang tiap hari bekerja didepan computer maka pastinya mata akan terasa lelah. Bahkan bukan tidak mungkin beresiko mengalami gangguang kesehatan mata. Biasanya beberapa orang mengkonsumsi wortel untuk menjaga kesehatan mata mereka. Karena wortel mengandung vitamin A yaitu dimana bagus untuk kesehatan mata.

Wortel memang bagus untuk kesehatan mata, tetapi ada satu lagi cara yang paling enak untuk menjaga kesehatan mata yaitu dengan mengkonsumsi buah aprikot. Buah aprikot mengandung karotenoid, dimana zat tersebut mampu membantu menjaga kesehatan mata kita. Jadi, selain wortel maka Anda juga bisa mengkonsumsi buah aprikot untuk menjaga kesehatan mata

4. Menjaga Kesehatan Jantung
Jantung adalah salah satu organ vital didalam tubuh manusia, apabila semenit saja jantung berhenti bekerja maka Anda akan meninggal. Maka dari itu sangat penting untuk menjaga kesehatan jantung. Menjaga kesehatan jantung tidaklah susah, cukup rajin berolahraga, menjaga pola makan dan mengkonsumsi buah aprikot.

Buah aprikot akan membantu menurunkan kadar kolesterol didalam tubuh kita dan menjaga jantung agar tetap bisa berfungsi dengan baik dan sehat.

5. Mencegah Penyakit Kanker
Kanker adalah penyakit mematikan, sampai saat ini belum ada obatnya. Maka dari itu kalian mesti menjaga kesehatan agar tidak terkena penyakit yang satu ini. Nah, salah satu cara mencegah penyakit kanker adalah dengan mengkonsumsi buah aprikot. Buah aprikot mengandung vitamin A dan C sebagai antioksidan kuat untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan melawan virus penyebab kanker.

6. Bagus Untuk Ibu Hamil
Wanita hamil juga boleh mengkonsumsi buah aprikot. Namun sebelum mengkonsumsi buah yang satu ini pastikan bahwa bunda dirumah sudah mencuci buah aprikot hingga bersih. Seperti yang sudah dijelaskan diatas bahwa buah aprikot sumber zat besi, dimana hal ini sangat bermanfaat sebagai pencegah anemia pada ibu hamil.

7. Menjaga Kecantikan Kulit
Anda yang ingin memiliki kulit sehat dan putih maka bisa mengkonsumsi buah aprikot. Buah aprikot kaya akan antioksidan, dimana hal ini bisa membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

8. Bagus Untuk Kesehatan Tulang
Manfaat buah aprikot selanjutnya yaitu bagus untuk kesehatan tulang kita. Hal ini dikarenakan didalam buah aprikot terkandung kalsium, mangan, zat besi, fosfor, dan tembaga. Dimana kandungan tersebut sangat bagus untuk membantu pembentukan tulang. Buah aprikot juga bisa mencegah osteoporosis lho.

9. Mengatasi Sembelit
Sembelit atau susah BAB adalah merupakan suatu pertanda bahwa ada yang tidak beres pada pencernaan kita. Masalah ini tidak bisa dianggap sepele karena membuat kita menjadi tidak nyaman sehingga mesti cepat-cepat diatasi. Anda tidak perlu bingung-bingung membeli obat untuk mengatasi sembelit, cukup konsumsi saja buah aprikot. Buah aprikot akan membantu mengatasi masalah sembelit Anda dan membuat pencernaan berjalan lancar kembali.

10. Menjaga Keseimbangan Cairan Tubuh
Buah aprikot mengandung kalium yang cukup tinggi, dimana hal ini sangat bagus untuk menjaga keseimbangan cairan didalam tubuh. Selain itu, juga memastikan bahwa energi yang disalurkan ke organ tubuh berjalan dengan baik, jadi dapat meningkatkan energi, menjaga aliran darah, dan mengurangi kram.


Itulah manfaat buah aprikot untuk kesehatan tubuh kita. Memang betul-betul sangat luar biasa manfaat dari buah yang satu ini. Semoga informasi diatas bermanfaat dan berguna buat Anda. Jika tertarik dengan buah aprikot maka silahkan beli di supermarket.

Terima kasih telah berkunjung di Tips Keken, sebisa mungkin kami akan terus menghadirkan artikel bermanfaat buat Anda. Dukung kami dengan cara membagikan artikel ini agar tim kami lebih bersemangat didalam mengisi konten bermanfaat.

Share this :

Previous
Next Post »