Para bunda dirumah wajib mengetahui bagaimana cara menurunkan demam panas pada anak secara aman dan cepat. Hal ini sangat penting agar bunda-bunda cantik tidak panik ketika tiba-tiba mendapati sang anak mengalami demam. Apalagi sang anak mengalami demam ditengah malam, maka tentunya kita kesulitan untuk mencari dokter. Nah, disaat-saat seperti itulah ketrampilan dan pengetahuan bunda sangat diuji.
Para bunda yang tidak mempunyai skill atau pengetahuan didalam mengatasi anak yang demam maka akan kebingungan menghadapi situasi seperti ini. DItambah dengan tangisan sang anak yang tidak mau berhenti maka pastinya akan membuat bunda menjadi semakin panik. Berbeda halnya jika bunda memiliki pengalaman dan pengetahuan mengenai cara penanganan anak yang demam. Bunda pasti akan tetap tenang karena sudah mengetahui tindakan seperti apa yang harus dilakukan untuk meredakan deman sang anak.
Itulah mengapa para bunda dirumah sangat disarankan untuk memiliki kemampuan ini, apabila nanti sewaktu-waktu anak demam ringan maka bunda sudah mengetahui bagaimana cara mengatasinya tanpa perlu pergi kedokter, kecuali jika demam anak memang sudah sangat tinggi maka itu harus dibawa kedokter.
Nah baiklah, bagi para bunda yang belum mengetahui bagaimana cara menurunkan demam pada anak secara alami tanpa obat maka bisa menyimak tips selengkapnya dibawah ini
Cara Menurunkan Demam Panas Pada Anak
1. Bawang Merah
Bawang merah sering sekali digunakan sebagai bumbu untuk menyedapkan masakan. Biasanya para bunda dirumah pasti selalu ada stok bawang merah di dapur. Jadi kita tidak akan kesulitan untuk mendapatkan bawang merah ini.
Nah, selain sebagai penyedap masakan ternyata bawang merah juga bisa kita manfaat sebagai obat demam alami pada anak. Caranya sangat mudah, ambil sekitar 1-2 siung bawang dan kemudian haluskan dengan menggunakan parutan atau alat penghalus lainnya. Oleskan bawang merah yang sudah kita haluskan tadi pada bagian tubuh sang anak diantaranya pada leher, perut, telapak tangan atau telapak kaki.
Bau bawang yang khas agak sedikit kurang disukai oleh anak-anak, jadi sebaiknya pengobatan ini dilakukan ketika sang anak tertidur.
2. Kompres
Kemudian cara kedua yaitu dengan melakukan kompres agar suhu badan si anak bisa turun. Cobalah untuk mengompres kening sang anak dengan handuk basah yang telah direndam didalam air dingin. Air akan membantu menyerap panas sehingga suhu tubuh anak Anda menurun.
3. Biarkan Anak Beristirahat
Perlu Anda ketahui bahwa demam adalah akibat reaksi tubuh, dimana itu tandanya sistem imun didalam tubuh kita sedang bekerja melawan virus jahat yang masuk kedalam tubuh kita. Oleh karena itu biarkanlah sang anak beristirahat, karena sesungguhnya demam akan sembuh dengan sendirinya. Ada baiknya Anda tidak memberikan obat sembarangan karena kesalahan didalam penanganan akan membuat demam menjadi semakin lama sembuhnya.
4. Berikan ASI
JIka anak anda masih berusia 2 tahun kebawah dan masih minum ASI maka silahkan berikan ASI sebagai obat penurun panas pada bayi Anda. Dengan memberikan ASI setiap 10 menit sekali selama 2-3 menit maka itu sudah sangat membantu menstabilkan kondisi tubuh bayi Anda dan menurunkan panas demamnya.
5. Memberikan Obat Penurun Panas
Adapun jika cara alami diatas sudah tidak mempan untuk menurunkan panas pada maka langkah selanjutnya adalah dengan memberinya obat penurun panas. Berikut obat penurun panas yang biasa diberikan untuk anak.
a. Paracetamol
Ini adalah obat yang paling sering diberikan untuk menurunkan panas demam anak. Kita tidak perlu resep dokter, biasanya parasetamol bisa kita dapatkan dengan mudah di apotik. Umumnya parasetamol untuk anak-anak berbentuk sirup dengan rasa buah-buahan. Nah, sebelum memberikan anak parasetamol maka silahkan Anda baca terlebih dahulu aturan pakai pada kemasan.
b. Ibuprofen
Kemudian obat yang kedua yaitu ibuprofen. Obat ini juga biasanya digunakan untuk menurunkan panas demam pada anak. Minimal usia anak Anda 6 bulan keatas maka diperbolehkan untuk diberi ibuprofen, jika dibawah itu maka ada baiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter. Baca petunjuk pemakaian pada label atau kemasan.
Pada umumnya apabila sang anak mengalami demam ringan maka biasanya tanpa mengkonsumsi obatpun maka dalam waku 2-3 hari akan sembuh dengan sendirinya. Anda harus memperhatikan, apabila sang anak demam tetapi masih aktif bermain dan nafsu makannya tidak bermasalah maka itu tidak perlu diberi obat.
Namun apabila ketika demam sang anak mengalami beberapa hal berikut seperti rewel, nafsu makan menurun dan lemas maka silahkan berikan obat demam. Bantuan medis diperlukan jika sang anak menunjukan gejala seperti dibawah ini.
- Sakit kepala yang parah
- Muntah-muntah secara terus-menerus
- Mata menjadi sensitif terhadap cahaya terang
- Ruam yang muncul dan menyebar dengan cepat
- Leher terasa kaku dan sakit saat menunduk
- Sesak napas dan sakit di dada
- Kejang-kejang
- Sakit saat buang air kecil
- Gerakan otot dan panca indera melemah
- Tanda-tanda dehidrasi seperti mulut kering, makin jarang buang air kecil, detak jantung yang lebih cepat, dan tingkat kesadaran yang menurun.
Jangan tunggu lagi, langsung segera bawa anak Anda kedokter apabila mengalami gejala seperti diatas. Hal ini bertujuan agar bisa diambil tindakan yang tepat, dengan pemberian obat yang tepat maka anak Anda bisa sembuh dengan cepat.
Tips Mencegah Demam Pada Anak
1. Jaga Kebersihan Sang Anak
Anda harus memperhatikan kebersihan sang anak, selalu ajarkan mereka untuk mencuci tangan dengan sabun ketika hendak makan. Kemudian pastikan bahwa pakaian yang mereka gunakan bersih dan tidak lembab. Selalu mandikan sang anak secara teratur dan rutin 2 kali dalam sehari.
2. Perhatikan Apa Yang Mereka Konsumsi
Jangan biarkan anak Anda mengkonsumsi makanan sembarangan ketika disekolah, apalagi terlalu banyak jajan es krim. Mengkonsumsi makanan sembarangan akan membuat anak-anak mudah sekali menjadi demam. Lebih baik bunda memberi anak bekal dari rumah, sehingga nanti ketika disekolah mereka tidak jajan karena sudah ada bekal makanan dari rumah.
3. Jangan Biarkan Anak Bermain Pada Saat Cuaca Panas
Anda boleh percaya atau tidak, anak-anak yang bermain pada saat cuaca panas biasanya ketika pulang kerumah mereka akan menjadi demam atau tidak enak badan. Maka dari itu untuk mencegah agar sang anak tidak menjadi demam ketika pulang bermain diluar, bunda dirumah harus memberikan mereka perlindungan yaitu topi. Jika bunda tetap khawatir akan kesehatan sang anak maka jangan biarkan mereka keluar rumah saat cuaca sedang panas. Lebih baik suruh istirahat saja dirumah.
4. Ajarkan Kepada Anak Untuk Tidak Berbagi Perlengkapan Pribadi Kepada Teman
Hal ini bertujuan untuk meminimalisir infeksi, kuman bisa saja berpindah melalui botol minuman. Maka dari itu pastikan bahwa bunda telah mengajarkan sang anak untuk tidak berbagi perlengkapan pribadi seperti gelas, botol minuman atau perlengkapan makan dengan teman di sekolah.
5. Ajarkan Untuk Menutup Hidung atau Mulut Ketika Bersin
Selain agar lebih sopan, dengan menutup hidung atau mulut ketika bersin bisa meminimalisir perpindahan kuman. Ajarkan juga sang anak agar memalingkan wajah ketika ada anak lain yang bersin didekatnya.
Itu saja yang bisa saya sampaikan bagaimana cara menurunkan demam panas pada anak. Dan juga ada sedikit tips bagaimana mencegah agar anak bisa tetap sehat serta terhindar dari demam. Semoga tips diatas bermanfaat buat para bunda dirumah. Jika bunda tidak keberatan maka silahkan share artikel ini agar para bunda lainnya juga mengetahui akan hal ini.
Kalau bunda pengen melihat tips kecantikan dan kesehatan terbaru lainnya maka silahkan mampir ke Tips Keken.
Share this :
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »