8 Masker Alami Yang Bisa Membuat Kulit Wajah Kinclong

Kulit wajah mesti dijaga karena itu adalah asset  yang paling berharga untuk wanita. Mereka akan melakukan berbagai macam perawatan wajah mulai dari melakukan perawatan dengan menggunakan bahan-bahan alami hingga sampai melakukan perawatan wajah mahal di salon-salon agar kulit wajah mereka menjadi kinclong dan tampak bersih, halus serta bebas jerawat.

Anda tidak perlu khawatir, untuk membuat wajah menjadi kinclong tidak harus dengan melakukan perawatan mahal. Kita juga dapat melakukannya dengan berbekal bahan-bahan alami rumahan yang murah meriah.

Masker Alami Membuat Kulit Wajah Kinclong


Indonesia ini kaya akan sayur, buahan dan rempah-rempah yang bisa dimanfaatkan sebagai masker wajah. Berikut beberapa bahan alami yang bisa kita andalkan untuk membuat wajah menjadi kinclong.

1. Srub Pepaya dan Gula 
Pepaya memiliki enzim yang mana enzim tersebut dikenal dapat menolong meningkatkan kolagen yang bermanfaat menjadikan kulit sehat dan bercahaya.

Cara membuat:
  • Ambil satu pepaya dan hancurkan dengan garpu. 
  • Setelah separuh halus, tambahkan gula pasir secukupnya 
  • Tambahkan juga 1 sendok minyak zaitun.
  • Aduk-aduk agar semua bahan tercampur rata, lalu kemudian aplikasikan scrub
  • Oleskan scrub pada wajah seraya dipijat. 
  • Setelah 10 menit, cuci bersih wajah Anda
  • Untuk hasil maksimal maka gunakan scrub ini dua atau tiga kali dalam seminggu.


2. Masker mayones dan kunyit

Cara membuat:

  • Ambil 3 sendok manyones, bubuk kunyit sebanyak 1 sendok dan sedikit gel lidah buaya
  • Campurkan semua bahan tersebut, aduk-aduk hingga bahan tercampur merata
  • Balurkan masker pada wajah Anda secara merata pada semua wajah
  • Tunggu hingga 20 menit, kemudian setelah itu bilas wajah Anda dengan air dingin.


Apabila Anda rajin menggunakan masker ini setidaknya 2 kali dalam seminggu maka akan sangat membantu membuat wajah Anda menjadi kinclong dan bercahaya.


3. Masker Oatmeal dan Yogurt
Apabila digunakan secara rutin manfaat masker oatmeal dan yoghurt ini akan terasa dalam waktu singkat. Selain dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati, masker ini juga berkhasiat mencerahkan wajah.

Cara Membuat:

  • Siapkan oatmel, ambil sekitar2 sendok dan masukan mangkuk
  • Campur dengan sentengah gelas yoghurt. 
  • Aduk rata hingga keduanya tercampur, kemudian tambahkan satu sendok bubuk kunyit dan satu sendok air mawar. 
  • Aplikasikan masker pada wajah seraya memijatnya.
  • Diamkan selama 20 menit, setelah itu cuci wajah Anda


4. Scrub Minyak Kelapa dan Gula
Minyak dan kelapa adalah kombinasi hebat yang paling efektif untuk mengatasi berbagai masalah pada wajah. Selain itu, bahan-bahan alami ini juga tidak susah ditemukan.

Cara Membuat:

  • Siapkan gula pasir sebanyak dua sendok makan 
  • Tambahkan dengan satu sendok minyak kelapa dan satu sendok minyak zaitun. 
  • Aduk-aduk hingga tercampur rata, lalu setelah itu oleskan seraya menggosok pelan-pelan wajah Anda. Pijat sekitar 10 menit dan bilas dengan air hangat.


Manfaat masker kelapa dan minyak ini sangatlah banyak yaitu dapat menolong menghilangkan kotoran dari kulit dan membuatnya bercahaya. Di samping itu, minyak kelapa juga berfungsi untuk menangkal penumpukan bakteri pada wajah. Anda yang punya kulit kering dan bersisik sangat dianjurkan untuk memakai masker ini.


5. Scrub Bubuk Beras dan Madu
Anda juga bisa mencoba scrub yang terbuat dari beras dan madu. Scrub ini berguna membantu mengangkat sel kulit mati diwajah dan membuat wajah Anda menjadi lebih kinclong. Sedangkan madu sendiri sudah tidak diragukan lagi khasiatnya untuk kulit wajah kita. Salah satu manfaat madu bagi wajah adalah bisa membantu menjaga kesehatan kulit wajah.

Cara Membuat:

  • Siapkan tepung beras, Anda bisa membuat sendiri atau membelinya dipasar. Kalau mau praktis beli saja tepung beras rosebrand.
  • Campurkan 2 sendok makan tepung beras dengan 2 sendok madu
  • Aduk-aduk hingga keduanya menyatu dan berbentuk seperti pasta
  • Jika sudah maka oleskan pada wajah sambil sedikit diberi pijatan lembut.
  • Lakukan hal ini sekitar 10 menit dan kemudian setelah itu cuci wajah dengan air dingin.


6. Scrub Kopi dan Minyak Almond
Kopi berfungsi sebagai pencerah wajah Anda yang kusam, sedangkan almond membantu menjaga agar kulit kita tetap terhidrasi sehingga tidak menjadi kering.

Cara Membuat:

  • Siapkan bubuk kopi, ambil sebanyak 1-2 sendok makan.
  • Tambahkan dengan minyak almond sebanyak 2 sendok makan
  • Aduk-aduk, agar kedua bahan menyatu dan rata.
  • Kemudian silahkan balurkan pada wajah seraya memijatnya. 
  • Biarkan selama 15 menit, kemudian cuci wajah Anda


7. Scrub Pasta Gigi dan Garam
Scrub pasta gigi dan garam dipercaya ampuh didalam menyingkirkan noda hitam bekas jerawat sekaligus bisa memutihkan wajah. 

Cara membuat:

  • Ambil pasta gigi secukupnya, kemudian campurkan dengan satu sendok teh garam. 
  • Tambahkan sejumput bubuk kunyit ke dalam scrub
  • Oleskan scrub pada wajah Anda, sambil diberikan pijatan lembut
  • Setelah 5 menit, lalu silahkan cuci wajah Anda



8. Masker Aloe Vera 
Masker aloe vera atau lidah buaya juga bisa menjadi alternatif yang bisa kamu pilih. Kandungan vitamin pada lidah buaya mampu membantu membuat wajah Anda menjadi lebih cerah dan kinclong.

Cara Membuat:

  • Ambil 1 batang aloe vera atau lidah buaya, belah menjadi dua dan ambil gel lidah buaya
  • Campurkan dengan 1 sendok gula pasir dan sedikit minyak zaitun.
  • Aduk-aduk agar semua bahan tercampur rata
  • Oleskan masker pada wajah sambil sedikit diberikan pijatan.
  • Setelah 15 menit, kemudian cuci wajah Anda dengan air bersih.


Itulah beberapa masker alami yang bisa membuat wajah kinclong. Silahkan Anda coba salah satu masker diatas dan buktikan sendiri khasiatnya. Terima kasih !

Share this :

Previous
Next Post »